Pikiran bawah sadar (sub concius mind), besarnya 88 % dari total sistem pikiran. Pikiran bawah sadar bukan berarti tidak sadar. Namun lebih pada sebuah sistem pikiran yang sangat dahsyat karena dia bisa mengambil inisiatif untuk melakukan sesuatu. Sehingga kadang Anda tidak tahu mengapa Anda melakukan sesuatu. Pikiran bawah sadar ini, konon memiliki kapasitas sebesar 88% dari total kemampuan pikiran manusia. Sehingga hampir seluruh perilaku Anda dikendalikan oleh pikiran bawah sadar.
Pikiran bawah sadar (sub concius mind) bekerja untuk mengendalikan segala metabolisme tubuh dan perilaku yang tanpa direncana, dan tanpa dianalisa. Disini berkumpul berbagai energi yang luar biasa dahsyat dalam diri manusia. Pusat dari relaksasi, rasa ikhlas, bersyukur dan kekuatan dahsyat lainnya. Disamping itu, pikiran bawah sadar telah mampu merekam memori sejak manusia dalam kandungan, dan hanya akan non-aktif ketika orang tersebut telah dipanggil oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Berbeda dengan pikiran sadar yang hanya aktif ketika Anda membuka mata. Itu pun tidak sepenuhnya ketia Anda membuka mata.
sumber: www.mediasugesti.com
No comments:
Post a Comment